Posts

Showing posts from April, 2019

Cara mudah membedakan kata "di" yang dipisah dan disambung

Seperti yang kalian tau, kata "di" yang dipisah adalah kata "di" yang menunjukkan tempat. Dan kata "di" yang tidak dipisah alias disambung berarti tidak menunjukkan tempat. Contoh gampangnya gini: Hari ini aku sedang di Bintaro. Nah aku contohin 1 kalimat aja, perhatikan kata "di" nya. Kata "di" dicontoh atas dipisah. Kenapa? Karena menunjukkan tempat. Hari ini aku sedang di Bintaro, berarti si aku yang dimaksud dalam contoh sedang ada di kelurahan Bintaro. Tempatnya mana? Bintaro. Tau Bintaro kan? Kalau enggak tau oke aku kasih 1 contoh lagi yang lebih gampang. Di Jakarta, ojek online bertebaran di mana-mana. Sampai sini udah paham belum? Semoga udah ya. Kalo gitu kita lanjut. Terus contoh "di" yang ngga dipisah itu gimana? Yang tidak menunjukkan tempat. Contoh: Tas itu dijinjing oleh pemiliknya Dijinjing atau ditenteng, nah ini bukan menunjukkan tempat kan? Berarti digabung jangan dipisah.

TUMAN versi literasi

Nulis kok setahun sekali, kasihan yang baca penasaran nungguin. #TUMAN Hobi kok minta buku gratisan, yang bagus itu beli terus rekomendasiin ke teman-teman #TUMAN Nulis kok males, kapan netes telornya*? #TUMAN Nulis kok kebanyakan alasan, kapan selesainya tuh cerita? #TUMAN Nulis kok nunggu punya mood, kapan mulainya? #TUMAN Nulis enggak mau pake HP? Kalau selamanya enggak punya laptop/PC berarti enggak nulis-nulis?  #TUMAN Ditolak satu penerbit kok langsung loyo, kayak penerbit cuma ada satu aja #TUMAN Dikritik pedes kok langsung hiatus nulis, situ niat awal nulis karena apa? Dikomentari bagus? #TUMAN *Netes telor yang dimaksud adalah buku terbit

Seberapa greget Lo, #yhaa challenge versi literasi

Me: Seberapa greget, lo!? Ambar: Kemarin dia nyuruh aku nulis puisi Me: Terus? (Naikin sebelah alis sama lipat tangan di dada) Ambar: Puisinya ada tapi dianya enggak ada :'( Me: Ke mana? (Mengernyitkan dahi) Ambar: Pergi ninggalin aku terus nyari gebetan baru :'( #PENULISGALAU #YHAAAAAA Me: Seberapa greget, lo!? Ima: Tadi ane nulis Me: Yang ini nulis yang awal tadi juga nulis, jangan bilang yang ini nulis puisi juga (mutar bola mata malas) Ima: Gitu doang nanya nya? Enggak ada pertanyaan lain gitu? Me: (Mengembuskan napas malas sambil buang muka) Gue belum selesai nanyanya. Terus? Lo punya masalah apa sama si nulis? Ima: Ane nulis, tapi ... sambil MEREEEEMM!! Me: Mana bisa, pinter!! # PENULISRECEH #YHAAAAAA Me: Seberapa greget, lo!? Fitri: Barusan gue baca cerita orang Me: Baca doang? Fitri: Tar dulu, bacanya bukan sembarang baca. Me: (Mengernyitkan dahi) Maksudnya? Fitri: Bacanya khusyuk sampe gue ngantuk Me:

Elipsis

Sejauh ini, masih banyak yang keliru ataupun rancu bagaimana cara penulisannya. Apakah pakai 2 titik, 3 titik, atau 4 titik? Dan apakah disambung/dispasi dari kata terakhirnya? Berikut ini penjelasannya. I. MENURUT KBBI DAN PEDOMAN UMUM EYD Apakah elipsis? Makna menurut KBBI: elipsis elip.sis [n Ling] tanda berupa tiga titik yang diapit spasi (...), menggambarkan kalimat yang terputus-putus atau menunjukkan bahwa dalam suatu petikan ada bagian yang dihilangkan. Penjelasan dalam Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan (PU EYD): 1. Tanda elipsis dipakai dalam kalimat yang terputus-putus. Misalnya: - Kalau begitu ..., marilah kita laksanakan. - Jika Saudara setuju dengan harga itu ..., pembayarannya akan segera kami lakukan. 2. Tanda elipsis dipakai untuk menunjukkan bahwa dalam suatu kalimat atau naskah ada bagian yang dihilangkan.Misalnya:- Sebab-sebab kemerosotan ... akan diteliti lebih lanjut.- Pengetahuan dan pengalaman kita ... masih sangat terbatas.

Penjelasan titik dan koma secara lengkap beserta contohnya

1. Tanda Titik (.) Fungsi tanda titik yang paling utama dan umum dipahami oleh banyak orang adalah sebagai penanda berakhirnya kalimat. Tanda titik digunakan pada akhir kalimat yang bukan pertanyaan, ataupun seruan. Contoh kalimatnya: – Nenekku meninggal dua bulan yang lalu. – Tanggal 17 Agustus adalah hari kemerdekaan Indonesia. 2. Tanda Koma (,) Tanda koma seringkali digunakan di tengah kalimat. Tanda ini umumnya digunakan di antara unsur-unsur dalam suatu perincian atau perbilangan. Letak penempatan tanda koma (,) ada dibelakang kata yang mengikutinya.  Contohnya: – Shinta membeli garam, gula, penyedap rasa, dan cuka di warung sebelah. – Indra, Indri, dan Indro adalah anak kembar tiga. – Lima, empat, tiga, dua, satu, . . . . stop! Dalam pembentukan kalimat perbandingan tanda koma juga berperan penting. Tanda koma digunakan untuk memisahkan kalimat setara yang satu dari kalimat setara berikutnya didahului oleh kata seperti tetapi, walau, namun, atau melainkan. Conto

Cara memperkuat karakter

Tips untuk membuat seorang karakter yang realistis. Simak di bawah : 1) Berikan nama untuk si tokoh. Carilah nama yang cocok dengan latar belakang si tokoh dan tidak aneh jika dihubungkan dengan peran dan posisinya. Cari nama yang mudah diingat oleh pembaca dan tidak rumit kayak rumus fisika, okay. 2) Perhatikan jenis kelamin, usia, tinggi juga berat badan karakter. Jika karakter itu harus memberi data sensus atau mengisi formulir di rumah sakit bagaimana ia menentukan gender, usia, tinggi dan berat badan? Meskipun kalian mungkin tidak menggunakan informasi ini dalam cerita kalian, perlu diingat kalau gender dan usia akan memengaruhi sudut pandang dan caranya ia mengekspresikan diri. 3) Gambarkan warna rambut dan mata karakter. Hal ini penting dalam menunjukan karakteristik karakter kalian, terutama warna rambut dan mata. Sering kali, deskripsi karalter berfokus pada warna rambut juga mata dan detail ini dapat membantu memberi isyarat pada para pembaca bahwa karakter berasal d

Tips mengusir kebosanan dan malas saat menulis

Assalamualaikum, selamat malam para Jomblo-jomblo Muce. Ah udara Surabaya lagi dingin nih, gerimis pula, di tempat kalian gimana?? Kali ini aku ngga bawa materi ya, hanya sharing saja ke kalian, karena aku yakin soal materi kalian pasti udah jago💪🏻 Apalagi sahabat Muce, udah pintar-pintarlah. Udah langsung aja ya, jangan kelamaan basa-basinya, nanti ketinggalan kereta lagi, Ets hubungannya apa ya Mbar?🤔 ngga ada si🙄 Udah jangan di pikir, lebih baik kita lanjut ke poin utama. Aku akan kasih tips buat kalian jadi simak baik-baik ya adik-adikku yang cantik. TIPS MENGUSIR KEBOSANAN DAN MALES SAAT MENULIS!! Pernahkah kalian merasakan bosan saat menulis?🤔 Apa lagi melihat tulisan-tulisan yang begitu saja📃📄 Memang adakalanya kita jengah saat menulis✍🏻✍🏻😓, bosan dengan suasana yang berkutik dengan tulisan, belum lagi waktu menulis yang minim⏰ di sertai semangat menulis menurun karena berbagai faktor. Lalu bagaimana caranya biar kita tidak bosan saat menulis? 🤔🤔

Kata sandang "si" dan "sang"

Kata  "si"  dan  "sang"  ditulis terpisah dari kata  yang mengikutinya. Misalnya: 🍃Surat itu dikembalikan kepada  "si"  pengirim. 🍃Toko itu memberikan hadiah kepada  "si" pembeli. 🍃Ibu itu menghadiahi  "sang"  suami kemeja batik. 🍃*Sang*  adik mematuhi nasihat  "sang" kakak. 🍃 Harimau itu marah sekali kepada  "sang"  Kancil. 🍃Dalam cerita  itu  "si"  Buta berhasil menolong kekasihnya.   Catatan Huruf  awal  "sang"  ditulis  dengan huruf  kapital  jika  "sang"  merupakan unsur nama Tuhan. Misalnya: Kita harus berserah diri kepada  "Sang  Pencipta". Pura dibangun oleh umat Hindu untuk memuja  "Sang Hyang Widhi Wasa".

Membuat feel cerita

Apa aja sih yang perlu diperhatikan agar cerita yang kita buat dapat feel-nya? 1) Perkuat tokoh. Tunjukkan dengan jelas watak atau karakter yang kita buat. Misal, kita membuat karakter tokoh gita bawel, sampai seterusnya kita harus buat dia bawel sampai akhir. Kalaupun ada perubahan kita harus sertakan alasan yang jelas kenapa ia bisa berubah. 2) Metode tepat. Metode ini berpengaruh pada penunjukan show dan tell. Kita harus tahu kapan menunjukkan show dan kapan juga menunjukkan tell. 3) Plot/Alur cerita. Buat plot yang bisa membuat pembaca simpatik pada karakter kita. Misalkan, kita buat cerita seorang istri yang dikhianati. Tuliskan betapa ia bahagia menjadi seorang istri, lalu kebahagiaan itu lenyap saat si pelakor iu datang. Tulisakan betapa menderitanya sang istri. Bayangkan saja hal yang kita tulis kita rasakan sendiri. 4) Pakai hati. Kenapa harus hati, kak? Karena jika kalian punya maka kalian akan menulis dengan perasaan lalu diedit pakai otak. Okey, harus p

Pembahasan Outline

Menurut pendapat kalian, apa sih definisi dari outline? Outline adalah kerangka karangan dari sebuah novel. Dalam outline kita bisa menulis judul cerita, karakteristrik seorang tokoh, sinopsis singkat novel, dan juga kerangka novel kalian dari bab ke bab. Nah, aku di sini bakalan kasih tips cara membuat outline yang baik dan benar. Simak, yah. 1) Pertama, kita harus tentukan genre cerita kita mau apa. Seperti kita  mau bikin yang genrenya Romance, Horror, Fantasi, TeenFiction dan lain-lain. 2) Kedua kita harus tentukan bagaimana premis novel yang kita buat. Udah tahu premis kah? Oke, Imy kasih tau yah. Premis yaitu bagian inti cerita dalam novel yang kita bikin.  Contohnya biar kalian lebih mengerti dan harus dipahami, Seorang gadis nerd yang mencintai seorang pemuda milik orang lain. Nah, itu adalah premis utama, setelah itu kita kembangkan menjadi sebuah kerangka novel. 3) Membuat Prolog (Pembuka) yang menarik. Kita harus bisa membuat suaru prolog ya

Pembahasan menyeluruh prosa lama dan baru

Assalamu'alaikum Ukhti-ukhti! Langsung aja ya! Jadi malam ini aku akan sharing-sharing tentang dunia kepenulisan, sebelumnya kita harus kenalan dulu dong ama yang namanya novel? Novel diciptakan dari apa? Novel pertama kali terbit kapan? Iya gak? Apa sih? So ya, jadi novel itu adalah karangan prosa yang menceritakan kehidupan seseorang dengan menonjolkan watak yang kuat dan bermacam-macam pada setiap pelaku. Genre novel digambarkan memiliki "sejarah yang berkelanjutan dan komprehensif selama sekitar 2000 tahun". Pandangan ini melihat novel berawal dari Yunani dan Romawi Klasik, abad pertengahan, awal roman modern, dan tradisi novella. Novella adalah suatu istilah dalam bahasa Italia untuk menggambarkan cerita singkat, yang dijadikan istilah dalam bahasa Inggris saat ini sejak abad ke-18. Ian Watt, sejarawan sastra Inggris, menuliskan dalam bukunya The Rise of The Novel (1957) bahwa novel pertama muncul pada awal abad ke-18. Terus kalau prosa itu apa? Jadi

Jenis dan penjelasan lengkap puisi lama

Oke langsung aja  dan to the poin yaw... Puisi, apa sih puisi? Ada yang bilang rangkaian kata sebagai penggambaran suara hati.  Ada juga yang bilang, seni dalam mengungkapkan rasa. Ya, dua-duanya benar, puisi adalah salah satu karya sastra yang terfokus pada kualitas estetika (keindahan bahasa) yaitu irama, rima, ritma, lirik, penggunaan diksi dan juga kiasan. Puisi bersifat padat dan singkat. Maksudnya, kata-kata di dalamnya dirangkai secara implisit (tersirat secara sembunyi-sembunyi). Bahkan ada juga puisi yang berisi satu kata yang terus diulang2. Puisi terbagi menjadi dua jenis yaitu puisi lama dan puisi baru. Dan sekarang, kita akan membahas tentang puisi lama terlebih dahulu. Oke... Puisi Lama Puisi lama adalah puisi yang terkait oleh aturan-aturan yang berupa: ∆ Jumlah kata dalam 1 baris. ∆ Jumlah Baris dalam satu bait. ∆ Persajakan (rima). ∆ Banyak suku kata dalam tiap baris. ∆ Irama. Jenis-Jenis Puisi Lama. Mantra: adalah ucapa

Pengertian lengkap dan contoh Dialog tag

Yuhuu sepertinya bosen pisan nganu yang satu ini. But , dialog tag ini sampai sekarang masih di sepelekan loh. Yeah salah satunya like me. Terlalu banyak yang aku pikirkan hingga membuatku nganu seperti ini. You know? bagaimana perasaanku pas ngetik sekarang? Dag dig dug dor loh berasa mau pentas hahaha. Syudah ah curhatnya nanti yang baca ngamuk kelamaan ngomong, hihihi. DIALOG TAG Apa itu dialog tag? Dialog tag adalah frase yang mengikuti dialog, yang menginformasikan identitas si pengucap dialog. Contohnye: a) "Aku membencimu," kata Dijeh. b) Dijeh berkata, "Aku membencimu." Dialog tag biasanya ditandai dengan kata "ujar", "ucap", "kata", dsb. Jika dialog tag-nya ada di akhir, maka akhiri dialog dengan tanda baca koma seperti dicontoh (a). Dan jika dialog tag-nya ada di awal, maka akhiri dialog tag-nya dengan tanda koma dan akhiri dialog dengan tanda titik atau tanda tanya jika dialognya berupa

Cara menghidupkan dialog dalam cerita

Oke sebelumnya mohon maaf jika masih ada kesalahan✌ ane sendiri masih dalam proses belajar dan terus belajar tentang ini karena sebuah dialog akan menjadi bagian terpenting dalam sebuah cerita. Berikut adalah 10 cara menghidupkan dialog yang patut kamu pelajari! 1. Baca dialog buatanmu dengan suara keras. Jangan keras-keras banget. Kira-kira cukuplah untuk kamu dengar sendiri. Hal ini akan membantumu untuk mendengarkan seperti apa suara karaktermu itu, juga untuk mengetahui apakah dialog buatanmu itu cukup realistis. 2. Jangan gunakan dialog untuk menyampaikan informasi yang bertele-tele. Dalam kenyataannya, orang-orang tidak akan berbicara seperti ini: “Semenjak aku sampai di sini pada pukul satu, siang terasa begitu terik, dan aku merasa haus.” Untuk latar waktu dan cuaca mungkin bisa diganti dengan narasi, dan untuk informasi soal aku yang merasa haus, bisa dijadikan sebagai dialog. 3. Dialog harus terdengar nyata, tapi bukan berarti dialog itu harus benar-ben

Pemakaian tanda kutip dan kalimat jeda yang benar

Assalamu'alaikum Ukhti ukhtiii😘 Jadi malam ini aku mau sharing materi nih. Gak susah kok, cuman tentang dialog. Langsung ta ye! 1. Kutipan dalam dialog Ada situasi ketika kita harus mengutip kalimat org lain dalam dialog. Seperti contoh: (A) "Tadi Arya dateng ke kantor guru terus teriak, 'Vino ngamuk!' abis itu langsung pergi. Awalnya kupikir dia membual saja"  (B) "'Vino ngamuk', eh? Mungkin lebih tepat kalau 'Vino udah muak menghadapi dan memukuli angka-angka di atas kertas.' " Jadi, gunakan tanda kutip tunggal ('...') untuk menulis kalimat orang lain dalam sebuah dialog. Gampangkan? Cuma tambahin tanda kutip tunggal di awal ama diakhir kalimat itu aja kok! 2. Kalimat terjeda Ada kasus lagi, di mana kedua kalimat dialog ini terputus oleh tindakan/action, tanpa dialog tag. (G) "Tapi,"--ia menjatuhkan plastik belanjaan dari kedua tangannya dengan lemas--"Kenapa seperti ini?&

Tips menyusun premis cerita agar ceritamu makin terlihat menarik!

Sebelum ke inti, udah pada tahu kan premis teh apa?  Kalo yang lupa, ini daku kasih tau lagi ya.  Premis adalah intisari cerita/tulisan. Gampangnya, premis adalah ide dasar cerita kamu. Kalau ada yang bertanya, “Cerita kamu tentang apa?” Maka jawabanmu haruslah premis cerita. Saat kamu membuat premis, kamu harus menentukan siapa tokoh dalam ceritamu, apa yang ingin dia lakukan, tetapi apa halangan yang ia hadapi? Jika kita membuat formula dalam bentuk yang mudah, maka kamu dapat menulis premis seperti ini: tokoh   (who) + tujuan (what)  + konflik (but) Contoh: 1. Premis My Future Husband (Karya : lskh26_)  Ainayya Fathiyyaturahma + gadis yang mencintai dosennya sendiri + namun ternyata dosen tersebut adalah calon kakak iparnya.  2. Premis Cek Toko Sebelah (karya: Ernest Prakasa) Seorang pemilik toko sembako + ingin mewariskan tokonya pada si anak bungsu + tetapi sang anak lebih fokus pada karirnya. Cerita yang buruk adalah cerita yang tidak memilik